HOMEAcehDPMG Lhokseumawe Bahas Penurunan Stunting

    DPMG Lhokseumawe Bahas Penurunan Stunting

    LHOKSEUMAWE|BEURITA.Com- Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Gampong (DPMG) Kota Lhokseumawe berdiskusi dan melakukan langkah untuk penurunan angka stunting di Lhokseumawe. Pertemuan dalam bentuk rapat koordinasi pelaku konvergensi pencegahan dan percepatan penurunan stunting Kota Lhokseumawe dilaksanakan di Aula Kantor Walikota Lhokseumawe, Senin (8/9/2025).

    Kegiatan diikuti oleh tim percepatan penurunan stunting gampong, kader pembangunan manusia dan perwakilan kader posyandu setiap gampong. Informasi yang diperoleh media ini tujuan kegiatan bertemakan “sinergisitas TPPS gampong, KPM, dan kader Posyandu untuk percepatan penurunan stunting, meningkatkan koordinasi lintas sektor, memberikan penguatan kapasitas TPPS gampong, KPM dan kader Posyandu dan KB terkait konvergensi program penurunan stunting. Pertemuan ini menjadi forum berbagi pengalaman, kendala serta solusi dari masing-masing kecamatan.

    Baca juga:Lhokseumawe Perkuat Program KB

    Rakor yang dipandu oleh Faurizal, S.T.,M.M menghadirkan pemateri Ir Yusyak dan Ir Muhammad Ismail. Ketiganya adalah Tenaga Ahli Pemberdayaan Masyarakat Desa dari Kementerian Desa PDT. Secara umum rekomendasi rakor adalah para peserta rakor sepakat dan berkomitmen dalam pencegahan dan percepatan penurunan Stunting mulai dari tingkat gampong masing-masing.

    Beurita Terkini

    Enam Jam ke Bener Meriah

    Pengguna sepeda motor dari Gunung Salak, Kabupaten Aceh Utara...

    10 Mahasiswa KKN Relawan Di Gunci

    SAWANG|BEURITA.Com — Mahasiswa Universitas Malikussaleh melaksanakan kegiatan Kuliah Kerja...

    Mahasiswa Unimal KKN Relawan Di Blang Reuling

    SAWANG|BEURITA.Com – Mahasiswa Universitas Malikussaleh Kuliah Kerja Nyata (KKN)...
    spot_img

    Pengadaan Security System

    Pengadaan CCTV, Videotron, Networking, Audio, Fire Alarm Sofware, Parking Management & Command Center Provinsi Aceh

    Beurita Terkait

    More from categories

    Pendidikan

    Sorotan

    Politik