HOMEAceh10 Mahasiswa KKN Relawan Di Gunci

    10 Mahasiswa KKN Relawan Di Gunci

    SAWANG|BEURITA.Com — Mahasiswa Universitas Malikussaleh melaksanakan kegiatan Kuliah Kerja Nyata (KKN) Relawan di Desa Gunci, Kecamatan Sawang, Kabupaten Aceh Utara. Dalam waktu 12 hari sejak 18 – 29 Desember 2025 anak muda ini melakukan pengabdian kepada masyarakat dalam masa pemulihan pascabencana.

    Program KKN-Relawan bertujuan membantu masyarakat Desa Gunci dalam proses recovery, baik dari aspek pendidikan, psikososial, maupun lingkungan. 10 mahasiswa diterjunkan dalam kegiatan tersebut, yang berasal dari berbagai program studi di Universitas Malikussaleh, antara lain Manajemen, Psikologi, dan Teknik Elektro. Selama KKN mahasiswa didampingi oleh Dosen Pendamping Lapangan Maya Lestari M.Ed.

    Baca Juga:Mahasiswa Unimal KKN Relawan Di Blang Reuling

    Berbagai kegiatan dilakukan oleh mahasiswa KKN-Relawan, di antaranya program transisi pendidikan bagi anak-anak, pendampingan psikososial, pemberian Psychological First Aid (PFA), edukasi dasar pertolongan pertama (P3K), serta kegiatan gotong royong membersihkan mushalla bersama masyarakat setempat.

    Masyarakat Desa Gunci menyambut baik kehadiran mahasiswa Universitas Malikussaleh. Mereka menaruh harapan besar agar dapat segera pulih dari dampak musibah yang terjadi dan kembali menjalani kehidupan secara normal. Anak-anak di desa tersebut juga menunjukkan antusiasme tinggi, dengan harapan dapat kembali bersekolah dan menjalani aktivitas belajar seperti sedia kala.

    Baca Juga:Mahasiswa Unimal KKN Relawan di Desa Geudumbak

    Melalui kegiatan KKN-Relawan ini, Universitas Malikussaleh diharapkan dapat terus berkontribusi aktif dalam membantu masyarakat yang terdampak bencana, sekaligus menumbuhkan kepedulian sosial dan semangat pengabdian di kalangan mahasiswa.

    Beurita Terkini

    Mahasiswa Unimal KKN Relawan Di Blang Reuling

    SAWANG|BEURITA.Com – Mahasiswa Universitas Malikussaleh Kuliah Kerja Nyata (KKN)...

    Sayuti Abubakar Bangga Pada Kinerja Falak

    LHOKSEUMAWE|BEURITA.Com–Peran Forum Anak Lhokseumawe Kreatif (Falak) bersama fasilitator mendapat...

    Mahasiswa Unimal KKN Relawan di Desa Geudumbak

    LHOKSUKON|BEURITA.Com-Mahasiswa Universitas Malikussaleh (Unimal) melaksanakan kegiatan Kuliah Kerja Nyata...
    spot_img

    Pengadaan Security System

    Pengadaan CCTV, Videotron, Networking, Audio, Fire Alarm Sofware, Parking Management & Command Center Provinsi Aceh

    Beurita Terkait

    More from categories

    Pendidikan

    Sorotan

    Politik